Kamis, Januari 29, 2026
  • Beranda
  • Profil
    • Struktur Organisasi
    • Visi dan Misi
    • Profil Pejabat
      • Bupati dan Wakil Bupati Tegal
      • Sekretaris Daerah
  • Tupoksi
    • Sekretaris Daerah
    • Asisten Setda
      • Asisten Pemerintahan
      • Asisten Ekbang
      • Asisten Administrasi
    • Bagian Setda
      • Bagian Pemerintahan
      • Bagian Hukum
      • Bagian Kesra
      • Bagian Ekbang
      • Bagian Pengadaan Barang dan Jasa
      • Bagian Organisasi
      • Bagian Perencanaan dan Keuangan
      • Bagian Prokompim
      • Bagian Umum
  • Layanan
    • SI JAMPANG
      • Informasi Ruang
      • Alur Peminjaman Ruang
      • Jadwal Pemakaian Ruang
      • Peminjaman Ruang
      • Konfirmasi
    • JDIH
      • Perda
      • Perbup
  • Galeri Foto
  • PPID
  • Download
  • Beranda
  • Profil
    • Struktur Organisasi
    • Visi dan Misi
    • Profil Pejabat
      • Bupati dan Wakil Bupati Tegal
      • Sekretaris Daerah
  • Tupoksi
    • Sekretaris Daerah
    • Asisten Setda
      • Asisten Pemerintahan
      • Asisten Ekbang
      • Asisten Administrasi
    • Bagian Setda
      • Bagian Pemerintahan
      • Bagian Hukum
      • Bagian Kesra
      • Bagian Ekbang
      • Bagian Pengadaan Barang dan Jasa
      • Bagian Organisasi
      • Bagian Perencanaan dan Keuangan
      • Bagian Prokompim
      • Bagian Umum
  • Layanan
    • SI JAMPANG
      • Informasi Ruang
      • Alur Peminjaman Ruang
      • Jadwal Pemakaian Ruang
      • Peminjaman Ruang
      • Konfirmasi
    • JDIH
      • Perda
      • Perbup
  • Galeri Foto
  • PPID
  • Download
No Result
View All Result
Sekretariat Daerah
No Result
View All Result
Home Berita Utama

ILP, Strategi Menata Layanan Kesehatan Primer di Kabupaten Tegal

Admin Humas by Admin Humas
Januari 30, 2025
ILP, Strategi Menata Layanan Kesehatan Primer di Kabupaten Tegal

Pj Bupati Tegal Agustyarsyah (kanan) saat menerima cindera mata dari Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tegal Ruszaeni (kiri) pada acara Seminar Nasional memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 di Pendopo Amangkurat, Rabu (15/01/2025).

Share on FacebookShare on Twitter

Slawi – Integrasi Layanan Primer (ILP) merupakan salah satu strategi utama dalam transformasi sistem pelayanan kesehatan masyarakat yang akan diterapkan di Kabupaten Tegal. Tujuannya adalah mendekatkan pelayanan kesehatan masyarakat yang lebih komprehensif dan berkualitas melalui pendekatan siklus hidup, serta memperkuat upaya promotif dan preventif.

Informasi ini disampaikan Pj Bupati Tegal Agustyarsyah saat membuka acara Seminar Nasional memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 bersama Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tegal, di Pendopo Amangkurat, Rabu (15/01/2025).

Menurut Agustyarsyah, implementasi ILP akan melibatkan kerja sama lintas sektor seperti Dinkes, pemerintah desa, hingga tokoh masyarakat . Selain itu, ILP diperlukan untuk memastikan pelayanan kesehatan lebih terintegrasi dan efektif dilaksanakan di level puskesmas dan puskesmas Pembantu, selain juga meningkatan pelayanan di Posyandu, sosialisasi dan edukasi, maupun dialog dan konsultasi.

Adapun tenaga kesehatan terlibat dalam program ini antara lain dokter, bidan, dan perawat, dibantu kader kesehatan. Jumlah kader kesehatan di Kabupaten Tegal saat ini mencapai 7.645 orang yang tersebar di semua desa. Kader kesehatan merupakan ujung tombak layanan kesehatan di tengah masyarakat.

BacaJuga

Musrenbang Dukuhwaru Wadah Aspirasi Warga Susun RKPD Kabupaten Tegal 2027

Musrenbang Adiwerna Tetapkan Tiga Prioritas Pembangunan Tahun 2027

“Kolaborasi antar tenaga kesehatan ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang sehat dan memastikan akses layanan yang adil serta merata bagi seluruh masyarakat, sehingga akan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat secara optimal dengan usia harapan hidup yang lebih baik,” katanya.

Kepala Dinkes Kabupaten Tegal Ruszaeni mengatakan pihaknya akan berfokus pada integrasi layanan kesehatan primer. Hal ini dimaksudkan untuk mendekatkan layanan kesehatan melalui sistem jejaring yang akan menjangkau hingga ke tingkat desa dan dusun.

Menurutnya ada tiga fokus layanan pada upaya preventif seperti imunisasi rutin dari 11 jenis vaksin menjadi 14 jenis vaksin. Selain itu juga ada skrining pada 14 jenis penyakit prioritas, serta peningkatan kesehatan ibu dan anak seperti pemantauan tumbuh kembang anak di Posyandu dengan alat antropometri terstandar, pemeriksaan kehamilan dari empat kali menjadi enam kali, termasuk dua kali USG dengan dokter pada trimester satu dan tiga, skrining kanker payudara dengan USG,  hingga skrining penyakit jantung bawaan di puskesmas dengan pulse oxymetry neonatus.

“Kami terus memantau layanan di setiap wilayah yang mencakup 29 puskesmas, 199 pusat kesehatan daerah, 57 puskesmas pembantu, dan 1.543 posyandu. Kami ingin memastikan 100 persen wilayah dan kondisi kesehatan penduduk kita termonitor secara berkala agar mendapat memberikan layanan kesehatan primer berkualitas,” jelasnya.

Jejaring layanan kesehatan primer saat ini memang belum terintegrasi. Oleh karenanya Kementerian Kesehatan terus mendorong tenaga kesehatan bisa menyatukan layanan tersebut menjadi satu layanan primer.

“Untuk ke depannya kami akan usahakan integrasi antara klinik dengan rumah sakit dan puskesmas, sehingga semuanya terintegrasi dengan layanan yang kami beri nama Satu Sehat Kabupaten Tegal,” ucap Ruszaeni.

Dirinya pun berpesan kepada tenaga kesehatan bisa mengambil peranan dalam penyelenggaraan integrasi layanan primer ini. Mereka dituntut mampu berkontribusi dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dan seluruh fasilitas pelayanan kesehatan dengan menyelenggarakan sistem pencatatan yang terintegrasi bersama. (LS/AD/hn)

Tags: agustyarsyahaktualBeritaberita hari iniberita tegal hari inibupati tegalhari kesehatan nasionalheadlineILP.integrasi layanan primerkabupaten tegalkesehatanseminartegalutama
Next Post
Melebihi Target, Bulan Dana PMI Kabupaten Tegal 2024 Capai Rp2,4 Miliar

Melebihi Target, Bulan Dana PMI Kabupaten Tegal 2024 Capai Rp2,4 Miliar

Discussion about this post

Recommended.

Bupati Tegal Bentuk Satgas Penanggulangan Limbah B3 Karangdawa

Bupati Tegal Bentuk Satgas Penanggulangan Limbah B3 Karangdawa

Januari 19, 2020
Bupati Umi: Percepat Belanja Dana Desa

Bupati Umi: Percepat Belanja Dana Desa

Juni 8, 2022

Trending.

Banjir Bandang Kembali Terjang Wisata Guci, Pemkab Tegal Ambil Langkah Cepat Tangani Dampak

Banjir Bandang Kembali Terjang Wisata Guci, Pemkab Tegal Ambil Langkah Cepat Tangani Dampak

Januari 24, 2026
Dari Ruas Jalan Pagerbarang–Jatibarang, Bupati Tegal Lantik dan Kukuhkan Ratusan ASN

Dari Ruas Jalan Pagerbarang–Jatibarang, Bupati Tegal Lantik dan Kukuhkan Ratusan ASN

Januari 9, 2026
Pemkab Tegal Hibahkan Aset Tanah untuk Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Tegal

Pemkab Tegal Hibahkan Aset Tanah untuk Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Tegal

Januari 13, 2026
Menyuarakan Kesetaraan Hak Guru PAUD Nonformal

Menyuarakan Kesetaraan Hak Guru PAUD Nonformal

Oktober 17, 2025
Pemkab Tegal Alokasikan Rp500 Juta untuk Perbaikan Jalan Ambles di Batunyana-Danasari

Pemkab Tegal Alokasikan Rp500 Juta untuk Perbaikan Jalan Ambles di Batunyana-Danasari

Januari 23, 2026
Sekretariat Daerah

Jl. Dr. Soetomo No. 1 Slawi, Kode Pos 52417 | Telp. (0283) 491764 - 65 Fax. (0283) 491670

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Profil
    • Struktur Organisasi
    • Visi dan Misi
    • Profil Pejabat
      • Bupati dan Wakil Bupati Tegal
      • Sekretaris Daerah
  • Tupoksi
    • Sekretaris Daerah
    • Asisten Setda
      • Asisten Pemerintahan
      • Asisten Ekbang
      • Asisten Administrasi
    • Bagian Setda
      • Bagian Pemerintahan
      • Bagian Hukum
      • Bagian Kesra
      • Bagian Ekbang
      • Bagian Pengadaan Barang dan Jasa
      • Bagian Organisasi
      • Bagian Perencanaan dan Keuangan
      • Bagian Prokompim
      • Bagian Umum
  • Layanan
    • SI JAMPANG
      • Informasi Ruang
      • Alur Peminjaman Ruang
      • Jadwal Pemakaian Ruang
      • Peminjaman Ruang
      • Konfirmasi
    • JDIH
      • Perda
      • Perbup
  • Galeri Foto
  • PPID
  • Download

© 2025 Prokompim Setda Kabupaten Tegal – All Right Reserved.