Sabtu, Juli 26, 2025
  • Beranda
  • Profil
    • Struktur Organisasi
    • Visi dan Misi
    • Profil Pejabat
      • Bupati dan Wakil Bupati Tegal
      • Sekretaris Daerah
  • Tupoksi
    • Sekretaris Daerah
    • Asisten Setda
      • Asisten Pemerintahan
      • Asisten Ekbang
      • Asisten Administrasi
    • Bagian Setda
      • Bagian Pemerintahan
      • Bagian Hukum
      • Bagian Kesra
      • Bagian Ekbang
      • Bagian Pengadaan Barang dan Jasa
      • Bagian Organisasi
      • Bagian Perencanaan dan Keuangan
      • Bagian Prokompim
      • Bagian Umum
  • Layanan
    • SI JAMPANG
      • Informasi Ruang
      • Alur Peminjaman Ruang
      • Jadwal Pemakaian Ruang
      • Peminjaman Ruang
      • Konfirmasi
    • JDIH
      • Perda
      • Perbup
  • Galeri Foto
  • PPID
  • Download
  • Beranda
  • Profil
    • Struktur Organisasi
    • Visi dan Misi
    • Profil Pejabat
      • Bupati dan Wakil Bupati Tegal
      • Sekretaris Daerah
  • Tupoksi
    • Sekretaris Daerah
    • Asisten Setda
      • Asisten Pemerintahan
      • Asisten Ekbang
      • Asisten Administrasi
    • Bagian Setda
      • Bagian Pemerintahan
      • Bagian Hukum
      • Bagian Kesra
      • Bagian Ekbang
      • Bagian Pengadaan Barang dan Jasa
      • Bagian Organisasi
      • Bagian Perencanaan dan Keuangan
      • Bagian Prokompim
      • Bagian Umum
  • Layanan
    • SI JAMPANG
      • Informasi Ruang
      • Alur Peminjaman Ruang
      • Jadwal Pemakaian Ruang
      • Peminjaman Ruang
      • Konfirmasi
    • JDIH
      • Perda
      • Perbup
  • Galeri Foto
  • PPID
  • Download
No Result
View All Result
Sekretariat Daerah
No Result
View All Result
Home Berita Utama

Hattrick, Program KB Kabupaten Tegal Raih Penghargaan Bergengsi Jawa-Bali

Admin Humas by Admin Humas
Juni 1, 2025
Hattrick, Program KB Kabupaten Tegal Raih Penghargaan Bergengsi Jawa-Bali

Plt Kepala Dinas DP3AP2KB Kabupaten Tegal Winarto menunjukkan piagam penghargaan bidang KB di ruang kerjanya, Selasa (27/05/2025).

Share on FacebookShare on Twitter

Slawi – Kabupaten Tegal kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat regional Jawa-Bali dan Provinsi Jawa Tengah. Tercatat tiga penghargaan bergengsi di bidang keluarga berencana (KB) diberikan oleh Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga saat kegiatan Rakornas Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/BKKBN, Senin (19/05/2025) di Jakarta.

Informasi ini terungkap saat jurnalis Humas Pemkab Tegal mewawancarai Plt Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3AP2KB) Kabupaten Tegal Winarto di ruang kerjanya, Selasa (27/05/2025).

“Alhamdulillah, Kabupaten Tegal mendapat apresiasi yang luar biasa. Tiga penghargaan ini menjadi bukti komitmen kita dalam mendukung program kependudukan dan keluarga berencana,” kata Winarto, saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (27/05/2025) pagi.

Penghargaan pertama yang berhasil diraih adalah terbaik satu se-Jawa-Bali untuk kategori pelayanan KB metode kontrasepsi jangka panjang (MKJP) terbanyak pada kegiatan pelayanan KB serentak di pasar tradisional. Tercatat ada 703 akseptor KB yang berhasil dijaring dengan mayoritas peserta perempuan.

BacaJuga

Bupati Ischak Luncurkan Aplikasi Lapor Bupati versi 4.0

Realisasi Fisik APBD Kabupaten Tegal Triwulan Dua 52,11 Persen

Kegiatan pelayanan tersebut, lanjut Winarto, menyasar 14 pasar tradisional se-Kabupaten Tegal yang berlangsung pada bulan Maret 2025, di mana penghargaan diberikan pada bulan April 2025.

“Ini yang paling menantang, karena MKJP seperti pemasangan IUD, spiral, dan implan tidak semudah metode jangka pendek seperti suntik ataupun penggunaan kondom,” jelasnya.

Penghargaan kedua adalah terbaik dua se-Jawa-Bali untuk kategori penggunaan pasar tradisional sebagai lokasi pelayanan publik terbanyak.

“Di sini kami mengakses 14 pasar tradisonal. Hanya selisih sedikit dari peringkat pertama yang melibatkan 16 pasar,” tambahnya.

Sementara itu, penghargaan ketiga diraih di tingkat Provinsi Jawa Tengah, yakni terbaik kedua untuk Pusat Informasi dan Konseling (PIK) Remaja di SMA Negeri 3 Slawi. PIK Remaja berperan penting dalam memberikan edukasi dan konseling kepada remaja terkait kesehatan reproduksi dan perencanaan masa depan.

Winarto mengapresiasi kerja keras para kader dan tim lapangan yang telah berjibaku menjaring akseptor dengan turun langsung ke pasar-pasar.

“Kami gunakan pengeras suara untuk menarik perhatian. Dan ternyata banyak juga warga pasar yang belum ikut program KB. Setelah kami cari tahu, ternyata mereka kurang informasi dan masih ada rasa malu. Jadi kami hadir menjembatani ini,” jelasnya.

Ia berharap capaian ini bisa dipertahankan dan terus ditingkatkan. Pihaknya selalu berupaya aktif di setiap event yang dilaksanakan baik oleh pemerintah provinsi maupun pemerintah pusat. Terakhir, ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada para kader yang telah berkontribusi besar mensukseskan program KB.

“Karena tanpa peran kader, capaian ini tidak akan mungkin bisa diraih,” pungkasnya. (AD/hn)

Tags: Keluarga berencanakepala dp3ap2kb kabupaten tegalkependudukanPenghargaanwinarto
Next Post
Lelaki, Lele Andalan Peternak

Lelaki, Lele Andalan Peternak

Discussion about this post

Recommended.

Tindaklanjuti Pemeriksaan BPK, Pemkab Tegal Gelar Rapat Sinergitas OPD

Maret 5, 2018

Praja Kabupaten Tegal Harus Jadi Rumah Perubahan

Maret 16, 2019

Trending.

Rancangan KUA-PPAS APBD Perubahan 2025 Resmi Disepakati, Pendapatan Naik Jadi Rp3 Triliun

Rancangan KUA-PPAS APBD Perubahan 2025 Resmi Disepakati, Pendapatan Naik Jadi Rp3 Triliun

Juni 18, 2025
Pembangunan Pabrik Sepatu Senilai 220 Juta USD di Warureja Serap 45 Ribu Tenaga Kerja

Pembangunan Pabrik Sepatu Senilai 220 Juta USD di Warureja Serap 45 Ribu Tenaga Kerja

Januari 17, 2024
Kini, Pengambilan Nomor Antrean di Disdukcapil Dilakukan Secara Daring

Kini, Pengambilan Nomor Antrean di Disdukcapil Dilakukan Secara Daring

Juli 22, 2020
Genjot Produksi Gula Nasional, Investor Bangun Pabrik Gula Baru di Kabupaten Tegal

Genjot Produksi Gula Nasional, Investor Bangun Pabrik Gula Baru di Kabupaten Tegal

Oktober 19, 2023
Gratis Masuk Lokawisata Sabin Garden Kambangan, Punya Koleksi Binatang

Gratis Masuk Lokawisata Sabin Garden Kambangan, Punya Koleksi Binatang

Juli 19, 2025
Sekretariat Daerah

Jl. Dr. Soetomo No. 1 Slawi, Kode Pos 52417 | Telp. (0283) 491764 - 65 Fax. (0283) 491670

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Profil
    • Struktur Organisasi
    • Visi dan Misi
    • Profil Pejabat
      • Bupati dan Wakil Bupati Tegal
      • Sekretaris Daerah
  • Tupoksi
    • Sekretaris Daerah
    • Asisten Setda
      • Asisten Pemerintahan
      • Asisten Ekbang
      • Asisten Administrasi
    • Bagian Setda
      • Bagian Pemerintahan
      • Bagian Hukum
      • Bagian Kesra
      • Bagian Ekbang
      • Bagian Pengadaan Barang dan Jasa
      • Bagian Organisasi
      • Bagian Perencanaan dan Keuangan
      • Bagian Prokompim
      • Bagian Umum
  • Layanan
    • SI JAMPANG
      • Informasi Ruang
      • Alur Peminjaman Ruang
      • Jadwal Pemakaian Ruang
      • Peminjaman Ruang
      • Konfirmasi
    • JDIH
      • Perda
      • Perbup
  • Galeri Foto
  • PPID
  • Download

© 2025 Prokompim Setda Kabupaten Tegal – All Right Reserved.