SLAWI – Bertempat di Ruang Rapat Asisten Administrasi Pembangunan Setda Kabupaten Tegal, Rabu (20/9), Asiten Administrasi Pembangunan Sekda Kabupaten Tegal, Moh. Nur Ma’mun, memimpin rapat koordinasi serah terima rumah bantuan pasca bencana tanah longsor di Desa Dermasuci Kecamatan Pangkah. Ada 12 unit rumah bantuan yang akan diserahterimakan kepada korban bencana tanah longsor yang berasal dari salah satu BUMN di Kabupaten Tegal dan BUMD milik Pekab. Tegal.
Hadir dalam rakor tersebut unsur dari BUMD milik Kabupaten Tegal, BPBD, Dinas Perkimtaru, PMI dan Dinas Sosial Kabupaten Tegal. Moh. Nur Ma’mun mengatakan bahwa penyerahan rumah bantuan tersebut rencanaya akan dilaksanakan pada hari rabu pekan depan( 27/9) oleh Bupati Tegal di tempat relokasi Desa Dermasuci Kecamatan Pangkah.
Sementara itu, Kepala Desa Dermasuci, Mulyanto, mengatakan bahwa sampai saat ini rumah bantuan yang siap untuk diserahkan berjumlah 12 unit dari 26 unit untuk korban bencana tanah longsor di desanya. Adapun rincian dari 12 unit 8 unit rumah dari Bank Mandiri, 2 unit rumah dari BUMD milik Pemkab Tegal, dan 2 unit dari donasi masyarakat.
Sedangkan untuk bantuan dari Pemerintah, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logsitik BPBD Kab. Tegal, Sabar Heriyanto, SIP, mengatakan bahwa Pemkab Tegal siap memberikan bantuan sejumlah Rp. 110 juta untuk 22 kepala keluarga korban bencana tanah longsor. ” Masing-masing KK sebesar Rp. 5 juta” jelasnya. Sementara untuk bantuan dari Pemprov Jateng yang diserahkan secara simbolis oleh Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, sebesar Rp. 260 juta akan dikoordinasikan lebih lanjut kepada Pempov Jateng.
Discussion about this post