Pangkah- Rapat Koordinasi Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Tegal yang dilaksanakan di Rumah makan Pari gogo,Rabu(20/3)siang.
Acara dibuka oleh Sekda Kabupaten Tegal Widodo joko,dihadiri oleh Wakil Bupati Sabilillah Ardi dan Perwakilan dari masing masing pimpinan instansi, TNI/POLRI.
Bupati tegal Umi Azizah dalam arahanya agar koordinasi antar lembaga pemerintahan ini bertujuan untuk bersama sama urun pikir terkait pembangunan,keamanan dan kemaslahatan masyarakat kabupaten tegal.
Pemerintah kabupaten tegal juga sudah memetakan permasalahan di kabupaten tegal antara lain Infrastruktur,pembangunan infrastruktur jalan sudah masuk 62 persen,Umi meminta dukungan dari instansi terkait seperti kejari dan polres yang dalam bidangnya tau persis dengan hukum agar tahun ini lelang pasar bisa terwujud demi kebaikan kita dan yang terpenting pedagang dan masyarakat.
Umi juga meminta mendekati pilpres dan pileg ini bersama sama untuk menjaga kekondusifitas kabupaten tegal,sangat penting komunikasi antar pimpinan demi kebaikan bersama,Umi juga meminta jangan sungkan untuk memberi saran secara langsung maupun secara kelembagaan.
Dalam acara ini juga pimpinan forkopimda di mintai saran dan usulan-usulan terkait pembangunan dan program-program pemerintah Kabupaten Tegal.
Discussion about this post