Slawi – Suristo, pria asal Dukuhlo Kecamatan Lebaksiu berhasil menjuarai lomba karikatur Bupati dan Wakil Bupati Tegal, menyisihkan sembilan karya karikatur lainnya. Tak tanggung-tanggung, Bupati Tegal Umi Azizah yang memberikan penilaiannya.
Selain menarik, karya Suristo ini, menurut Umi masih mempunyai aspek kemiripan. “Jadi kalau dilihat sepintas, kita langsung bisa mengenali tokoh yang digambar, meskipun wajahnya sudah berubah bentuk”, katanya.
Karikatur milik Suristo yang mampu memikat orang nomor satu di Kabupaten Tegal ini menggunakan setting kolam pemandian air panas Guci sebagai latarnya. Ditemui di ruang kerjanya hari Kamis (16/5) siang tadi, Umi mengapresiasi seluruh karya dari para peserta.
“Lomba karikatur ini hal yang baru di lingkungan Pemkab Tegal dan sengaja kita hadirkan di rangkaian Hari Jadi ke-418 Kabupaten Tegal ini untuk memotivasi para kartunis juga seniman lukis”, ungkapnya.
Selanjutnya, untuk juara kedua, Umi lebih memilih karya Agus warga Balapulang, sedangkan juara ketiganya adalah karya Prihantoko warga Sapphire Residence, Slawi.
Bagi yang belum menang tahun ini, lanjut Umi, bisa menjajal lagi tahun depan. Umi menyampaikan rasa terima kasihnya atas partisipasi para peserta. “Bagi yang belum beruntung, jangan berkecil hati. Terus berkreasi dan berkarya” kata Umi.
Ditemui di tempat terpisah, Kepala Seksi Pemasaran Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Tegal Anita P Minangsari mengatakan bahwa peserta lomba karikatur wajib menggunalan dengan destinasi wisata di Kabupaten Tegal sebagai latarnya. “Syarat utamanya adalah orisinalitas dan belum pernah dipublikasikan sebelumnya”, ujarnya.
Anita menambahkan, para pemenang akan mendapat uang pembinaan sebesar Rp. 2 juta untuk juara satu. Sementara juara kedua Rp. 1,5 juta dan juara ketiga Rp. 1 juta. “Hadiah akan diserahkan saat acara Malam Tasyakuran Hari Jadi ke-418 Kabupaten Tegal, di Pendopo Amangkurat, hari Jumat (17/5) malam besok”, pungkasnya.
Discussion about this post