Slawi – Plt. Bupati Tegal, Umi Azizah, melantik dan mengambil sumpah 17 pejabat fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tegal, pada Rabu (8/8).
Dalam pelantikan tersebut, Plt. Bupati mengucapkan selamat kepada pejabat fungsional yang telah resmi dilantik dan sudah diambil sumpah janji jabatan.
“Bekerjalah dengan mengedepankan prinsip profesionalisme, demi menunjang kinerja di pemerintahan,” harapnya.
Umi berpesan, membangun dan menjaga citra positif seorang PNS yang profesional. Sebagai PNS khususnya jabatan fungsional, harus menjalankan amanat, tugas dan tanggungjawab. Dilandasi semangat pengabdian yang tinggi, memegang teguh integritas, menjunjung tinggi etika profesi.
Dengan begitu, pejabat fungsional ini dapat membantu serta menjadi bagian yang mengakselerasi kinerja OPD dalam merespon berbagai tuntutan kebutuhan layanan dan harapan masyarakat. “Keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan daerah dan pelayanan publik sangat bergantung pada panjenengan,” tegasnya.
Ditambahkan Umi, untuk memanfaatkan penggunaan aplikasi berbasis teknologi informasi. Karena penggunaan aplikasi berbasis teknologi informasi ini, mempermudah tugas-tugas serta membuka akses informasi publik.
“Memudahkan pemantauan, sehingga mencegah terjadinya keterlambatan pelaporan dan meminimalisir penyimpangan atau penyalahgunaan anggaran,” ujarnya.
Ke tujuh belas pejabat fungsional yang dilantik diantaranya sebagai dokter RSUD Suradadi, guru madya, penyuluh kesehatan masyarakat, pengawas sekolah madya, sanitarian, epidemiolog kesehatan, serta tenaga ahli komputer.
Discussion about this post