Slawi-Evaluasi Mandiri Capaian Indikator Kinerja Kunci OPD dalam LPPD Tahun 2018 di Buka oleh Bupati tegal Umi Azizah yang bertempat di ruang rapat Bupati,senin(11/3)pagi didampingi Kabag Pemerintahan Danang Darusman dan diikuti oleh Kepala Dinas,Camat Se Kabupaten Tegal.
Dalam sambutanya Umi menyampaikan agar tugas di akhir Triwulan Pertama Para OPD bisa menyusun LPPD tahun 2018 dengan Capaian Indikator Kinerja Kunci(IKU).dan akan di peroleh informasi dan data yang valid terkait capaian IKU yang nantinya akan dipaparkan sebagai hasil sementara Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintah Daerah(LPPD)Kabupaten Tegal Tahun 2018.
“Hasil Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintah Daerah(EKPPD) tahun 2017 lalu menunjukan adanya peningkatan dari tahun ke tahun.namun saya merasa kinerjanya masih tertinggal bila di bandingkan dengan Pemerintah Kabupaten/Kota lain di Jawa Tengah”.ungkap Umi.
Umi juga mengingatkan OPD bahwa Kinerja Pemkab Tegal masih terbilang rendah,berdasarkan hasil evaluasi LPPD tahun 2017 oleh Tim Inspektorat Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.
Kegiatan di lanjut rakor dengan dimoderatori oleh Kabag Pemerintahan Dadang Darusman yang di ikuti oleh seluruh OPD terkait. (03)
© 2019 Humas Setda Tegalkab – All Right Reserved.
Discussion about this post