Slawi – Pacific Paint ajak pemerintah dalam pengembangan desa. Pemaparan tersebut disampaikan pada rapat koordinasi (Rakor) yang berlangsung di Kantor Bappeda dan Litbang Kabupaten tegal pada Jumat (2/8).
Rakor yang bertema Harmoni Warna dan Mural Dalam Arsitektur Kota ini dihadiri oleh perwakilan per kecamatan, UPTD terkait, dan Sekretaris Daerah (Sekda) Widodo Joko Mulyono. Ia menyampaikan bahwa pemerintah Daerah sangat menyambut baik program _Corporate Social Responsibility¬_ (CSR) dari Pacific Paint. “Hal ini dapat menjadi potensi pengembangan wilayah dalam sinergisitas antara Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Pemerintah Provinsi (Pemprov), Pemerintah Pusat, dan Swasta. di Kabupaten Tegal terdapat 280 desa yang memiliki potensi” Ucapnya.
Selain menyampaikan hal tersebut, Joko juga berharap bahwa hasil dari rakor ini dapat mengerucut dalam mengembangkan desa wisata. “Saya yakin, kalau desa sudah berkembang maka desa tersebut akan mandiri dengan sendirinya” tambahnya. Namun menurutnya, apabila desa ingin dikembangkan hal tersebut juga harus selaras dengan pengembangan infrastruktur dan fasilitas lainnya yang memadai.
Direktur Marketing Pacific Paint, Ricky Soesanto dalam pemaparannya menjelaskan bahwa pihaknya sudah melakukan program CSR di berbagai wilayah di Indonesia. Seperti Kampung bekelir di Tangerang, Kampung Tenun Warna-Warni di Baubau-Sulawesi Tenggara, Pasar Kanoman di Cirebon, Kampung Ragam Warna di Kendal, dan masih banyak lagi. setiap daerah memiliki tema yang berbeda-beda, semua tema diterapkan berdasarkan permasalahan yang ada. “Kami menerima penawaran program mewarnai 100 desa, namun semua tidak berpatokan pada kata “100” akan tetapi mewarnai 20 atau 30 desa pun tidak masalah, semua sesuai dengan kebutuhan yang ada. Melihat situasi dan kondisi yang ada pada setiap daerah.” kata Ricky.
Pada rakor tersebut pihak Pacific Paint juga menyampaikan beberapa hal terkait dengan kinerja pariwisata daerah. Salah satunya adalah empat manfaat kinerja pariwisata, yang terdiri dari : lapangan pekerjaan, penghasilan devisa, penyumbang Produk Domestik Bruto (PDB), dan _Branding Daerah_. Selain itu, mereka juga menampilkan beberapa video hasil pelaksanaan program CSRnya yang telah berjalan. Selanjutnya hasil dari Rakor ini akan disampaikan kepada Umi Azizah selaku Bupati Tegal, dan akan diadakan rapat kelanjutan mengenai program tersebut.
Discussion about this post